Rabu, Juni 22, 2011

Tips : Ketika anak banyak permintaan

TIPS " KETIKA ANAK BANYAK PERMINTAAN :

- Pandai-pandai membuat prioritas berdasar kemampuan finansial orang tua

- Jangan egois memutuskan tanpa pertimbangan atas kebutuhan prioritas di kaca mata anak.( nah ini yang kadang kita binggung menurut kita ngga penting banget tapi menurut anak ini yang utama , disini diperlukan diskusi dengan si anak sehingga ada jalan keluar.)

- Buat agenda realisasi dari permintaan anak , sertakan anak dalam memilih prioritasnya dan pelaksanaan harus sesuai dengan rencana yg dibuat bersama ( mengajari anak bertindak disiplin)

- Jangan biasakan seluruh keinginan anak dipenuhi semua ( orang tua bertugas sortir ), hal ini perlu dilakukan untuk pertumbuhan psikologis anak bahwa apa yg diinginkan tidak semua bisa tercapai krn orang tua mampu, lebih penting untuk pembelajaran anak nantinya harus siap mental dikemudian hari apabila ada keinginannya yg tidak terpenuhi.

- Dalam memenuhi permintaan kita sah-sah saja meminta imbalan dari anak berupa PRESTASI, ini mendorong anak untuk berlaku sportif dan mengenal bahwa didunia ini ngga ada yg datang dengan percuma tanpa kerja keras.

( bersambung ke topik selanjutnya, apabila ada yang berkenan menambah silakan .....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar